Cara Atasi Error Patch 3.0 PES 2013

Patch 3.0 ini merupakan patch terbaru dari PES 2013.Fitur terbaru dari patch ini antara lain : Sepatu, Transfer pemain musim panas (seperti mario baoteli pindah ke AC MILAN, BA ke CHELSEA dan masih banyak lagi). Tentunya para gamers terutama pecinta PES sudah banyak yang memiliki patch update terbaru transfer musim panas. Hasil download sendiri maupun hasil minta dari tetangga. Proses instalasinya pun ada yang gagal namun tidak jarang juga yang sukses.
Nah, pada postingan kali ini saya akan menceritakan sedikit pengalaman saya tentang cara instalasi patch 3.0 ini. Pada awalnya penginstalan saya sukses dan tidak ada masalah seperti patch pada sebelumnya. Namun karena terjadi sesuatu pada laptop saya yang pada akhirnya memaksa saya untuk menginstall ulang laptop saya jadi mau gak mau saya juga harus menginstall PES lagi. Karena aplikasi game dll yang berada dalam drive C hilang. Nah, pada sa'at penginstalan saya yang kedua kalinya ini terjadi sedikit masalah. Awalnya patch PES tersebut saya intall tanpa masalah, namun sa'at Game ter sebut hendak saya eksekusi muncul pesan error seperti berikut :



Intinya dari pesan error tersebut ada file yang hilang atau corupt. Terus bagaimana solusinya? Pertanyaan yang bagus. Nice question.hehehehehehe
Langkah pertama download dulu file rar berikut ini :
mengatasi eror missing d3dx9_43
Setelah anda download lalu extract file tersebut dan pindahkan file yang berada di dalamnya kedalam folder di mana anda menginstall PES. Dan coba anda jalankan kembali game tersebut, Insyallah game tersebut sudah bisa berjalan secara normal.